Ketua TP PKK Barru Buka Pelatihan Kader Posyandu dan KPM Penurunan Stunting

    Ketua TP PKK Barru Buka Pelatihan Kader Posyandu dan KPM Penurunan Stunting
    Ketua TP PKK Barru, drg. Hj. Hasnah Syam, MARS.

    BARRU - Usai mengunjungi sekaligus beri bantuan anak penderita Down Sindrom di Takkalasi, Ketua TP PKK Barru drg. Hj. Hasnah Syam, MARS., membuka kegiatan Pelatihan Kader Posyandu dan Kader Pembangunan Manusia (KPM) Dalam Rangka Percepatan Penurunan Stunting Pada Desa Lokus Stunting Kabupaten Barru.

    Kegiatan tersebut di gelar di Aula Kantor Camat Balusu, Kamis (29/9/2022) yang dihadiri oleh Kepala BPMD Barru, Tim Kesehatan, Kapus, Camat, Kades, Lurah dan para Kader.

    Dalam sambutannya Bu Dokter sapaan akrab Hasnah Syam menyampaikan himbuan agar peserta acara bisa menghargai waktu dalam setiap pelaksanaan acara siapapun yang melaksanakan acara tersebut. 

    "Kita harus menghargai waktu terutama panitia dan peserta pelaksana, karena kesuksesan acara menghargai waktu adalah kuncinya, dengan waktu yang baik artinya kita menghargai narasumber dan acara  itu sendiri, karena kita ingin menyampaikan peran pelatihan kader ini dengan baik, karena kita harus fokus pada penurunan stunting, " kata Anggota Komisi IX DPR RI fraksi Nasdem ini.

    Lebih lanjut dikatakan, terkait peran serta semua masyarakat dalam percepatan penurunan stunting di kabupaten Barru.

    "Kita harus kerja dengan baik dalam penurunan stunting ini, ini bukan hanya kerja dinas pmd, bukan hanya kerja dinas kesehatan tetapi ini semua peran kita terutama kader di mana langsung mengamati dan melakukan aksi penurunan stunting di lingkungannya masing-masing", ungkap Hasnah.

    (Ahkam/Humas Barru)

    barru sulsel
    Muh. Ahkam Jayadi

    Muh. Ahkam Jayadi

    Artikel Sebelumnya

    Ini Harapan Bupati Tanpa Sekat di Pertemuan...

    Artikel Berikutnya

    Hadiri Pengarahan Presiden RI, Ini Harapan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Pasiops Kodim 1710/Mimika Pimpin Apel Kesiapan Pasukan TNI Pada Pengamanan TPS Pemilukada Tahun 2024 BKO Polres Mimika
    Suardi Saleh, Dokter Ulfah dan Andi Rusman Rustam Mencoblos di TPS 12 Sumpang Binangae
    Yakinkan Dapat Berjalan Dengan Lancar Dan Aman, Dandim 1710/Mimika Dampingi Wakapolda Papua  Pantau Langsung Pemungutan Suara Di TPS

    Ikuti Kami