Jelang Pilkada Serentak 27 November, Polres Barru Rapat Koordinasi Lintas Sektoral

    Jelang Pilkada Serentak 27 November, Polres Barru Rapat Koordinasi Lintas Sektoral

    BARRU–Kepolisian Resor (Polres) Barru menggelar rapat koordinasi lintas sektoral dalam ranga kesiapan pengamanan pemilihan kepala daerah serentak tahun 2024. Kegiatan dilaksanakan di Aula Dinas Pendidikan Kabupaten Barru, Senin (22/07/2024).

    Rapat yang dipimpin langsung oleh Kapolres AKBP Dodik Susianto, S.I.K ini turut dihadiri oleh para stakeholder seperti Bupati Barru yang diwakili oleh Kepala Badan Kesabangpol, Dandim 1405 yang diwakili oleh Danramil Barru, Ketua KPU Abdul Syafa, S.Kom, Ketua Bawaslu Najemuddin, S.E, para kepala OPD Pemerintah Kabupaten Barru, Danramil jajaran Kodim 1405, pejabat utama dan Kapolsek jajaran Polres Barru, camat, serta kepala desa dan lurah sekabupaten Barru.

    Dalam paparannya, Kapolres menyampaikan kesiapan pengamanan oleh Polres Barru dengan melibatkan 278 personel Polres yang dibantu oleh 1 pleton TNI dari Kodim 1405 Parepare. Selain itu pihaknya akan diperkuat oleh dukungan dari pasukan Brimob dan Polda Sulsel. Selain itu peran Satlinmas juga sangat signifikan dengan pelibatan 648 personel yang akan ditempatkan di 324 TPS.

    Lebih lanjut Kapolres menekankan pentingnya kesatuan utuh komponen-komponen pendukung keberhasilan Pilkada. Menurutnya pengambilan keputusan dan penyampaian informasi yang tepat oleh penyelenggara Pemilu, serta dukungan dari pemerintah daerah menjadi hal yang saling melengkapi. Termasuk juga peran dari media dalam memproduksi informasi yang berimbang, kredibel, dan tidak bermuatan hoaks.

    “Komponen-komponen pendukung Pilkada ini harus hadir utuh dengan perannya masing-masing. Hal ini akan menjadi jaminan terlaksananya pemilihan yang aman dan damai, ” ujar Kapolres.

    Indikator keberhasilan Pilkada, menurut Kapolres, meliputi pelaksanaan yang aman, partisipasi tinggi dari semua pihak, dan tidak terjadinya konflik. Kapolres juga mengidentifikasi berbagai kerawanan yang mungkin terjadi selama proses Pilkada, seperti politik uang, politik identitas, serta penyebaran informasi digital yang tidak terkontrol.

    Menutup paparannya Kapolres berpesan kepada seluruh elemen masyarakat untuk bersama sama menjaga Kabupaten Barru. Tidak lupa perwira dua melati ini mengajak seluruh masyarakat wajib pilih untuk datang ke TPS dan menyalurkan aspirasi politiknya.

    Di kesempatan yang sama Ketua KPU Abdul Syafa menjelaskan kesiapan dari pihaknya untuk menggelar Pemilu yang berintegritas dengan tujuan langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil.

    Sementara itu Ketua Bawaslu menekankan pentingnya kesamaan persepsi dalam pelaksanaan Pilkada dan memuji keberhasilan pengamanan PSU di Kecamatan Balusu pada pemilu sebelumnya. Bawaslu juga mengingatkan tentang pemetaan kerawanan dan netralitas PNS, TNI, serta Polri.

    barru sulsel
    Rudy kahar

    Rudy kahar

    Artikel Sebelumnya

    Psikoedukasi Di SMPN 1, Polres Barru Ajak...

    Artikel Berikutnya

    HBA Ke-64, Kajari Barru Bacakan Amanat Jaksa...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani

    Ikuti Kami